English French German Spain Italian Dutch Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

Friday, April 21, 2017

Surat Untuk Sahabat: NKB Edisi Akord No 13 “O ALLAHKU, JENGUKLAH DIRIKU”



Oleh: Pietro T. M. Netti
Tuan Rumah Rumah MUGER Kupang


Shalom!

Pada kesempatan yang baik ini saya ingin menyampaikan surat ini kepada semua teman-teman praktisi musik gereja yang sudah memiliki NKB Edisi Akord karya Rumah MUGER Kupang di mana saja berada.

Sebelumnya saya sebagai tuan rumah Rumah MUGER Kupang ingin menyampaikan permohonan maaf sebesar-sebesarnya kepada semua teman pengguna NKB Edisi Akord karya Rumah MUGER Kupang bahwa masih ditemukan kesalahan pengetikan di dalam NKB Edisi Akord.

Kesalahan pengetikan yang disampaikan saat ini adalah kesalahan pengetikan pada lagu NKB No 13 “O ALLAHKU, JENGUKLAH DIRIKU”. Kesalahan tersebut terjadi pada pengetikan salah satu akord dan pembalikan akord pada baris/kalimat notasi ke empat/terakhir (lihat gambar yang bertanda kotak hitam!):

Kesalahan pengetikan
Pada buku teman-teman, jelas terlihat akordnya adalah “F/D#”, yang seharusnya adalah “F+/C#” (lihat gambar di bawah ini!):

Perbaikan
Kebetulan kesalahan pengetikan ini baru saja ditemui/diketahui menjelang Minggu Sengsara VI (Minggu, 2 April 2017) baru lalu, ketika salah satu lagu yang digunakan dalam Liturgi Kebaktian menggunakan lagu ini. Dalam latihan bersama Kantoria, ternyata saya sendiri mendapati ‘kejanggalan’ dalam permainan tangan kiri (bass) menggunakan petunjuk akord yang tertulis (F/D#).

‘Kejanggalan’ dimaksud adalah kesinambungan perjalanan/permainan bass yang tidak sesuai dengan saya harapkan. Pada bagian itu telah terjadi lompatan permainan bass (D#) yang tidak semesti berturut-turut dari  Bb sampai ke D (Bb - B - C - D# -D). Yang seharusnya menurut maksud saya, permainan bass-nya dari Bb ke D, adalah: Bb-B-C-C#-D. Sehingga dengan demikian, dari perubahan yang sudah dilakukan, maka akord “F” juga mengalami perubahan menjadi “F+ atau Faug”.  

Demikian surat ini saya sampaikan sebagai upaya untuk menjadikan buku NKB Edisi Akord ini semakin lebih baik dan lebih baik lagi ke depannya. Kritik, saran, dan masukan dari teman-teman sangat saya harapkan untuk penyempurnaan buku ini, karena tidak tertutup kemungkinan masih ada kesalahan-kesalahan yang sama maupun kesalahan-kesalahan yang lain di dalam buku ini.

Menutup surat ini, sekali lagi, saya sampaikan permohonan maaf saya kepada teman-teman paraktisi musik gereja atas ketidaknyamanan yang terjadi dalam memainkan lagu NKB No 13 ini.


Klik link dibawah ini untuk melihat perubahan-perubahan lain (catatan ralat) yang sudah dilakukan di dalam buku NKB Edisi Akord ini!

18 comments:

  1. F=1
    3 1 2 3 3 2 4 7 1

    Dilihat dari nada-nada yang ada: 1 2 3 4 7

    Secara sederhana jadikan patokan sederhana namun harmonis: setiap nada 1 (do) jari tangan kanan menekan 5 & 1 atau 1 & 3, jari tangan kirinya menekan satu oktav ( 5 & 5) atau 5 1 5. Nada 2 (re) kanan: 7 & 2 kiri: 5 2 5 atau 5 7 2, nada 3 kanan: 1 & 3 kiri: 5 1 3 atau 3 5 1. Nada 4(fa) kanan: 2 & 4 kiri: 2 4 6. nada 5 Kanan: 3 & 5 kiri: 5 & 5 atau 5 1 5. Nada 6 (la) kanan: 4 & 6 kiri: 2 & 4 atau 4 6 1. Nada 7 kanan: 5 & 7 kiri: 5 7 2 atau 5 2 5. Dengan mengikuti pedoman/kriteria ini maka pemain alat musik dapat memainkan semua nada dasar berdasarkan notasi not angka karena susunannya sudah memenuhi syarat harmoni. Nada-nada itu dapat dimainkan secara harmoni atau arpegio. Silakan dicoba dan mendenganrkan keharmanisan suara piano/keyboard. Saya menerapkan ini untuk lagu dari Puji-pujian Kristen/Kidung Puji-Pujian Kristen, Kidung Jemaat, Pujian Bagi Sang Raja dan semua lagu gerejawi yang tercetak punya notasi angka. Sederhana dan sangatlah mudah.

    ReplyDelete
  2. Sebagai tambahan untuk intro lagu gerejawi: polanya harus dijadikan sama untuk setiap pemain alat musik. Misal: setiap lagu punya intro dimulai pada baris pertama atau baris terakhir setiap lagu itu. Akhir dari intro suaranya dikecilkan sedikit atau dibuat lebih perlahan... sehingga jemaat/liturgosnya tahu kapan akan masuk ke baris pertama setiap lagu. Jadi, kesimpulannya harus punya pola dasar/SOP (Standard Operating Procedure).

    ReplyDelete
  3. Ada lagi, sebelum saya lupa. Blog ini bagus. Ada baiknya buatkan file MIDI/MP3/MP4 atau file video yang dapat dihasilkan dari kamera Android/IPhone kemudian di-upload sehingga akan jadi sangat bermanfaat.

    ReplyDelete
  4. Oh ya. Blog ini ada tulisan tentang Paduan Suara, saya belum baca semuanya. Bila menyinggung paduan suara pasti berhubungan dengan suara: Suprono (sura 1), Alto (suara 2), Tenor (suara 3) dan Bas (suara 4). Coba amati semua partitur lagu baik notasi angka maupun not balok. Pasti susunannya: 1 (S) 5 (A) 1 (do tinggi/tenor) 1 (do rendah/Bas). Jadi, lagu yang ada pada partitur itu mengikuti pola/kriteria: harmoni/ 5 1 - 1 (tinggi) 1 (rendah). Silakan disimak, cermati.

    ReplyDelete
  5. Terima kasih atas komentar/masukan & apresiasinya. Channel youtube Rumah MUGER juga sudah ada, Mudah-mudahan secara berangsur akan dibuat mp4n-nya.
    https://www.youtube.com/channel/UCQ4nlzRLAdVXCN75SmcTmHQ

    ReplyDelete
  6. O ya, lupa. Mohon di'subscribe' channel youtuby nya, pak/ibu. ☺️☺️

    ReplyDelete
  7. Sebaiknya URL dibuat langsung dapat diklik, contohnya seperti di sini: https://contohpraktis.blogspot.com/p/intermeso.html

    ReplyDelete
  8. Iya, ya? Di sini url-nya tdk bisa diklik...☺️☺️ Copy-paste.

    ReplyDelete
  9. Coba diedit sebagai Admin blog, kemudian klik Link atau sekalian manfaatkan tag HTM/HTML seperti:

    Yahoo

    ReplyDelete
  10. Bisa, saya buatkan contohnya: ini. dan Intermeso...

    ReplyDelete
  11. Bila butuh tips dan trik blogspot/wordpress, coba klik di  sini.

    ReplyDelete
  12. Ok, terima kasih, bung Kutampil Kan. Nanti sy pelajari lebih lanjut. 🙏🙏

    ReplyDelete
  13. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete